Senin, 28 Desember 2020

Ketopong keselamatan, perisai iman!

 Shallom semua keluarga kerajaan dimanapun berada! Maaf baru sempat posting lagi setelah sekian lama, karena ada banyak kejutan yang Tuhan beri untuk saya dan keluarga.. termasuk lahirnya kefas! Haha anak pertama yang Tuhan beri untuk saya dan istri.. deg2 an, bahagia bercampur.. next saya akan tuliskan khusus untuk kesaksian ini.. selama baik sebelum proses melahirkan sampai kefas berusia 20hari sewaktu saya menulis di blog ini..

Saudara2 yang terkasih kemarin minggu tgl 20 desember adalah ibadah terakhir RCC jakarta..
Ada pesan kuat yang Tuhan taruh di dalam hati.. tentang menggunakan ketopong keselamatan dan perisai iman.. keyakinan yg teguh di dalam Tuhan di tengah deru peperangan 2 kerajaan yang terjadi..

Lihat, di dalam
Efesus 6:10-13, 16 (TB)  Akhirnya, hendaklah kamu kuat di dalam Tuhan, di dalam kekuatan kuasa-Nya.
Kenakanlah seluruh perlengkapan senjata Allah, supaya kamu dapat bertahan melawan tipu muslihat Iblis;
karena perjuangan kita bukanlah melawan darah dan daging, tetapi melawan pemerintah-pemerintah, melawan penguasa-penguasa, melawan penghulu-penghulu dunia yang gelap ini, melawan roh-roh jahat di udara.
Sebab itu ambillah seluruh perlengkapan senjata Allah, supaya kamu dapat mengadakan perlawanan pada hari yang jahat itu dan tetap berdiri, sesudah kamu menyelesaikan segala sesuatu.
dalam segala keadaan pergunakanlah perisai iman, sebab dengan perisai itu kamu akan dapat memadamkan semua panah api dari si jahat,

Paulus sedang mengajari jemaat efesus bagaimana di dalam peperangan yang ada kita tidak sedang melawan yang materiil, yang fisik, yang jasmani, tetapi ada kuasa di belakang itu semua yang harus kita perangi.. saya sengaja highlight yang 10-13, dan ayat 16..
Karena ini yang saya sense kuat Tuhan taruh untuk kita harus mengerti dan kita hidupi terutama untuk beberapa saat ini..

Ayat 10 dalam terjemahan BIMK seperti ini

Efesus 6:10 Akhirnya, hendaklah kalian menjadi kuat dengan kekuatan yang kalian dapat dari kuasa Tuhan, karena kalian bersatu dengan Dia.

Sangat menarik, Tuhan taruh yang pertama adalah kekuatan kita untuk menghadapi "musuh" dalam peperangan 2 Kerajaan ini adalah "bersatu" dengan Dia! Intim dengan-Nya! Karena kekuatan kita hanya ada didalam Tuhan! Bukan dengan kepintaran, pengalaman, kekayaan, dan kekuatan kita! Itu semua tidak akan mampu menghadapi yang besar yang sedang dan akan kita hadapi!

Yang selanjutnya, Tuhan taruh di dalam hati saya adalah, kita harus memakai perlengkapan sejata Allah, karena musuh memakai siasat licik, kebohongan, tipu muslihat! Peperangan di hati dan pikiran sangat kuat! Apa yang kita lihat, antara realitas vs kebenaran, fakta vs janji Tuhan, ketakutan kekhawatiran vs keberanian, ketenangan dalam Tuhan! Saya tambahkan dengan satu hal yang kemarin sempat di sharingkan oleh koh Ricky saat ibadah empartasi KFN, dalam tinggal tenang dan bertobat disitu letak kekuatan kita! (Yesaya 30:15)

Dan yang saya soroti adalah tentang ketopong keselamatan (topi perang), dan perisai iman (tameng)..
Tiba2 Tuhan bawa kembali untuk mengingat
Kembali tentang hati Bapa di sorga, tentang keteguhan keselamatan dan kasihNya yang kekal, tidak terbatas, dan unconditional!
Karena seringkali musuh akan membawa kita pada realitas, kenyataan, fakta yang ada.. ini bisa berbicara tentang kondisi kesehatan kita atau sekitar kita, kondisi ekonomi, kondisi hubungan, kondisi pelayanan yang sangat mungkin semua itu sedang tidak baik, dan membuat kita down, membuat kita kecut dan tawar hati! Musuh membawa kita untuk melihat yang salah, supaya iman kita lemah!

Itu kenapa Tuhan ingatkan di beberapa ayat dasar tentang bagaimana Tuhan memandang kita, memperlakukan kita, tentang kasihNya yang besar pada kita!

Roma 5:1-2, 6, 8 (TB)  Sebab itu, kita yang dibenarkan karena iman, kita hidup dalam damai sejahtera dengan Allah oleh karena Tuhan kita, Yesus Kristus.
Oleh Dia kita juga beroleh jalan masuk oleh iman kepada kasih karunia ini. Di dalam kasih karunia ini kita berdiri dan kita bermegah dalam pengharapan akan menerima kemuliaan Allah.
Karena waktu kita masih lemah, Kristus telah mati untuk kita orang-orang durhaka pada waktu yang ditentukan oleh Allah.
Akan tetapi Allah menunjukkan kasih-Nya kepada kita, oleh karena Kristus telah mati untuk kita, ketika kita masih berdosa.

Karena iman, kita membuat kita menerima kasih karunia keselamatan itu, ini lah yang dimaksudkan dengan ketopong keselamatan dan perisan iman itu! Tuhan mengasihi kita bukan dimulai ketika kita mengenal Dia, bukan ketika kita melayani Dia, tapi titik mulai Tuhan mengasihi kita bahkan ketika kita masih berdosa! Sangat indah kasih Tuhan! Yang Tuhan taruh di dalam hati adalah, hendaknya kita berdiri teguh diatas dasar ini, bermegah atas Kristus yang mengasihi kita! Ini yang membuat kita teguh menjalani kehidupan, yang membuat kita kuat mengerjakan panggilan Tuhan untuk kita!
Sehingga kita tidak tertipu oleh tipuan "musuh", yang sering berkata kenyataan ga mungkin, kenyataannya memang sakit  kenyataannya memang buruk, dll, yang seringkali membuat kita lemah dan tawar hati!

Lagi,
Roma 5:3-5 (TB)  Dan bukan hanya itu saja. Kita malah bermegah juga dalam kesengsaraan kita, karena kita tahu, bahwa kesengsaraan itu menimbulkan ketekunan,
dan ketekunan menimbulkan tahan uji dan tahan uji menimbulkan pengharapan.
Dan pengharapan tidak mengecewakan, karena kasih Allah telah dicurahkan di dalam hati kita oleh Roh Kudus yang telah dikaruniakan kepada kita.

Justru keadaan tidak baik ini mendewasakan kita, membentuk kita, membuat kita kuat, membuat kita semakin serupa Kristus! Roh Kudus akan menghibur dan menguatkan kita!

Lanjut Tuhan membawa kepada pengenalan akan kasihNya ini di dalam

Roma 5:8-10 (TB)  Akan tetapi Allah menunjukkan kasih-Nya kepada kita, oleh karena Kristus telah mati untuk kita, ketika kita masih berdosa.
Lebih-lebih, karena kita sekarang telah dibenarkan oleh darah-Nya, kita pasti akan diselamatkan dari murka Allah.
Sebab jikalau kita, ketika masih seteru, diperdamaikan dengan Allah oleh kematian Anak-Nya, lebih-lebih kita, yang sekarang telah diperdamaikan, pasti akan diselamatkan oleh hidup-Nya!

Roma 8:31-37 (TB)  Sebab itu apakah yang akan kita katakan tentang semuanya itu? Jika Allah di pihak kita, siapakah yang akan melawan kita?
Ia, yang tidak menyayangkan Anak-Nya sendiri, tetapi yang menyerahkan-Nya bagi kita semua, bagaimanakah mungkin Ia tidak mengaruniakan segala sesuatu kepada kita bersama-sama dengan Dia?
Siapakah yang akan menggugat orang-orang pilihan Allah? Allah, yang membenarkan mereka? Siapakah yang akan menghukum mereka?
Kristus Yesus, yang telah mati? Bahkan lebih lagi: yang telah bangkit, yang juga duduk di sebelah kanan Allah, yang malah menjadi Pembela bagi kita?
Siapakah yang akan memisahkan kita dari kasih Kristus? Penindasan atau kesesakan atau penganiayaan, atau kelaparan atau ketelanjangan, atau bahaya, atau pedang?
Seperti ada tertulis: "Oleh karena Engkau kami ada dalam bahaya maut sepanjang hari, kami telah dianggap sebagai domba-domba sembelihan." 
Tetapi dalam semuanya itu kita lebih dari pada orang-orang yang menang, oleh Dia yang telah mengasihi kita.

Dia yang tidak menyayangkan Anak-Nya untuk diberikan kepada kita, maka Allah akan menolong kita melewati banyak hal berat atas hidup kita! Banyak proses berat mengiring Dia! Apa yang tidak akan diberikan pada kita?!
Tentu ini berbicara tentang keselamatan itu, tapi saya juga mendapat pesan bagaimana ini juga berbicara RahmatNya untuk kita berjalan mengiring Dia!
Keyakinan yang teguh di dalam Tuhan ini yang akan membuat kita tetap sukacita ditengah gelombang dan badai kehidupan kita, kita akan merasakan sukacita Spiritual dari Tuhan ini akan sampai tubuh jasmani kita!
Kita menang bukan karena perbuatan kita, kekuatan kita, tapi karena apa yang Tuhan sudah lakukan untuk kita! Karena Dia Pribadi yang Abadi itu, yang menciptakan semesta itu, yang berjalan bersama kita karena mengasihi kita!
Memang dikatakan di dalam ayat 36, kita ada dalam bahaya maut sepanjang hari, tapi dikatakan lagi bahwa kita lebih dari pemenang karena Tuhan sudah menyelesaikan peperangan, dengan kemenangan! Sedangkan kita masuk dalam tim-Nya! Haleluya!

Roma 8:38-39 (TB)  Sebab aku yakin, bahwa baik maut, maupun hidup, baik malaikat-malaikat, maupun pemerintah-pemerintah, baik yang ada sekarang, maupun yang akan datang,
atau kuasa-kuasa, baik yang di atas, maupun yang di bawah, ataupun sesuatu makhluk lain, tidak akan dapat memisahkan kita dari kasih Allah, yang ada dalam Kristus Yesus, Tuhan kita.

Saya sangat dikuatkan ketika membaca ini, seperti ada kekuatan, dan sukacita ilahi itu mengalir menembus setiap ketakutan, keraguan, kebingungan, kekhawatiran, kesalahan, kegelapan dalam hidup saya!
Pesan Tuhan ini semoga dapat membuat kita semakin kuat dalam mengerjakan panggilan kita! Pakai ketopong keselamatan kita, pakai perisai iman kita!
Selamat natal 2020 semua keluarga, imanuel!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar